Berita Terkini

Rapat Persiapan Rapat Koordinasi Satgas SPIP dan Tim Pembangunan Zona Integritas KPU Sangihe Tahun 2025

Tahuna, kabkepulauansangihe.kpu.go.id — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Sangihe melaksanakan rapat bersama Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Tim Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum, serta Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris pada Senin, 27 Oktober 2025.

Rapat yang berlangsung di ruang kerja Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Bapak Rahmat Gaib, ini membahas persiapan pelaksanaan Rapat Koordinasi Satuan Tugas (Satgas) Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Tim Pembangunan Zona Integritas (ZI) KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe Tahun 2025, yang direncanakan akan digelar pada Rabu, 29 Oktober 2025.

Dalam rapat tersebut, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan menyampaikan beberapa arahan strategis terkait pentingnya pelaksanaan SPIP dan pembangunan Zona Integritas sebagai upaya memperkuat tata kelola kelembagaan yang bersih dan akuntabel. Selain itu, Plt. Sekretaris turut memberikan masukan terkait aspek administratif dan koordinasi lintas bagian, guna memastikan kegiatan rapat koordinasi nantinya berjalan dengan baik dan sesuai rencana.

Kegiatan rapat ini juga turut diwarnai dengan pemaparan bahan pertimbangan dari Kepala Sub Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum, yang mencakup rencana teknis pelaksanaan serta kebutuhan dukungan tim dalam persiapan kegiatan.

Dalam arahannya, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Rahmat Gaib, menegaskan pentingnya komitmen bersama dalam pelaksanaan SPIP dan pembangunan Zona Integritas di lingkungan KPU Sangihe.

“SPIP dan Zona Integritas bukan sekadar kewajiban administratif, tetapi merupakan wujud nyata komitmen kita terhadap penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, transparan, dan berintegritas,” ungkap Rahmat.

Sementara itu, Plt. Sekretaris KPU Sangihe menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi antarbagian agar seluruh tahapan kegiatan dapat terlaksana secara efektif.

“Sinergi antarbidang menjadi faktor penting dalam memastikan seluruh kegiatan berjalan sesuai rencana dan mendukung tercapainya target pembangunan Zona Integritas di lingkungan KPU Sangihe,” ujarnya.

Dengan dilaksanakannya rapat ini, diharapkan persiapan Rapat Koordinasi Satgas SPIP dan Tim Pembangunan Zona Integritas KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe dapat berjalan optimal, sehingga mendukung terwujudnya tata kelola kelembagaan yang profesional, transparan, dan berintegritas tinggi.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 94 kali