KPU Sangihe Ikuti Diskusi Publik dan Penghargaan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025
Tahuna, kab-kepulauansangihe.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Sangihe mengikuti kegiatan Diskusi Publik dan Pemberian Penghargaan dalam rangka Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh KPU Republik Indonesia secara daring pada Senin, 22 Desember 2025.
Kegiatan ini mengusung tema “Perempuan Penggerak Perubahan: Perempuan Memimpin Demokrasi Berkembang” yang bertujuan untuk menegaskan peran strategis perempuan dalam memperkuat demokrasi, khususnya dalam penyelenggaraan pemilu dan pilkada yang inklusif, berintegritas, dan berkeadilan.
Melalui diskusi publik ini, para narasumber membahas kontribusi nyata perempuan sebagai pengambil kebijakan, penyelenggara pemilu, serta agen perubahan dalam mendorong partisipasi politik masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada perempuan-perempuan inspiratif yang telah berkontribusi dalam penguatan demokrasi di berbagai lini.
Keikutsertaan KPU Sangihe dalam kegiatan ini merupakan bentuk komitmen untuk terus mendukung pengarusutamaan gender serta mendorong peningkatan peran dan kapasitas perempuan dalam penyelenggaraan demokrasi, baik di lingkungan internal KPU maupun di tengah masyarakat.
Peringatan Hari Ibu ke-97 ini diharapkan menjadi momentum refleksi sekaligus penguatan peran perempuan sebagai pilar penting dalam membangun demokrasi yang maju dan berkelanjutan.